Rabu, 19 Oktober 2011

KESENDIRIAN

Untukmu yang merasa sendiri karena ditinggalkan, dengarlah ini ya?
Sadarilah bahwa untuk beberapa saat engkau akan berlaku agak aneh, yaitu merasa bahwa engkau hanya sendiri di dalam hidup ini, dan bahwa dunia ini kosong dari apa pun yang bisa menggembirakanmu.
Cobalah ingat, betapa cerianya engkau dulu sebelum dia datang dan membuatmu jatuh cinta kepadanya?
...Bukankah engkau dulu mampu untuk hidup mandiri dan bebas untuk bergembira di mana pun dan dengan siapa pun?
Apakah dia demikian hebatnya, sampai-sampai engkau berlaku menistakan nikmat Tuhan yang amat sangat luas ini?
Jangan sampai engkau ditanya:
... nikmat Tuhan yang mana lagikah yang kau nistakan?
Jangan sampai engkau tidak mendapatkan yang tidak baik bagimu sekarang, dan membatalkan kepantasanmu untuk mendapatkan belahan jiwa yang sesuai bagimu jika engkau berbaik sikap?
Apakah sesungguhnya engkau sedang menistakan rencana Tuhan bagi jiwa yang lebih baik, karena engkau tak kunjung membijak kehilangan yang tidak baik?
... nikmat Tuhan yang mana lagikah yang kau nistakan?
Sudahlah. Lupakanlah dia.
Dulu engkau berbahagia tidak mengenalnya, dan engkau bisa tetap berbahagia setelah pernah mengenalnya.
Perlakukanlah dia sebagai yang pernah kau cintai, seperti keikhlasanmu menerima semua kehilanganmu selama ini.
Pantaskanlah dirimu bagi belahan jiwa yang lebih baik.
Sesungguhnya,
Keindahan yang kau dapat, sesuai dengan keindahan yang kau upayakan.

Rabu, 21 September 2011

TANPA MELODY


Tanpa Melodi
Aku kembali memainkan gitar
Mencoba mereda getir yang bergetar
Rasa itu tetap saja datar
Teredam sakit yang mengakar
Maafkan aku yang terkadang jumawa
Mengikuti emosi dan terbawa
Meski aku sadar kau pernah istimewa
Tetapi aku tak jua mampu tersenyum bahkan tertawa
Kembali aku mainkan rintihan dawai
Dari resonansi yang sebenarnya damai
Bersama paku-paku hujan yang terdengar ramai
Menyanyikan lagu yang dulu sempat bersemai
Namun…
Tak ada lagi senandung yang merdu
Lenyap sudah alunan yang syahdu
Semua telah menjadi pilu
Hanya kenangan masa lalu
Aku masih disini
Hanya gitar yang menemani
Namun ditinggal oleh ritme dan melodi……
Sepi!

Selasa, 14 Juni 2011

Ciri-ciri Suami yang Berselingkuh


Perselingkuhan dalam sebuah hubungan cinta disebabkan oleh banyak hal. Bisa akibat kejenuhan, komunikasi yang semakin buruk, pikiran yang tak lagi sejalan atau karena kesibukan masing-masing yang tambah padat.

Mau tahu ciri-ciri pria/suami yang selingkuh? Berikut tanda-tandanya, seperti yang dilansir Shine, Jumat (10/6):

1. Semakin senang dandan, tampil necis dan menyemprotkan parfum

Jika di saat pacaran suami senang tampil rapih, lalu setelah menikah tak lagi memerhatikan penampilan, namun kemudian mendadak mulai “genit”, Anda para istri patut curiga kenapa ia menjadi seperti itu. Bisa jadi ia sedang ingin menarik perhatian perempuan lain di luar sana atau ingin menyenangkan perempuan lain.

2. Mulai kurang perhatian terhadap keluarga

Jarang di rumah, jarang bercengkrama dengan anak atau jarang menggoda Anda? Bisa jadi suami sedang teralihkan perhatiannya kepada yang lain. Bisa jadi pekerjaan, atau mungkin perempuan.

3. Suka berganti jadwal

Sudah janjian dengan Anda, namun suami tiba-tiba membatalkannya karena ada jadwal rapat, jadwal bertemu klien atau mendadak lembur. Hmm? Aneh ya. Padahal ia tadinya tak seperti itu. Anda perlu mencari tahu mengapa suami senang mengganti jadwal berduaan dengan Anda secara mendadak.

4. Tagihan telepon membludak atau selalu membawa ponselnya ke mana-mana

Tagihan biaya telepon suami Anda melambung setinggi langit. Nomor yang dituju atau yang menghubunginya itu lagi itu lagi. Suami juga senang membawa-bawa ponselnya ke mana-mana, termasuk ke kamar mandi. Belum lagi jika ia merasa tersinggung kalau Anda melihat isi SMS, BBM atau catatan telepon masuk dan keluar. Ini bisa jadi tanda ia berselingkuh.

5. Naluri tak selalu salah

Jika naluri Anda sebagai istri mengatakan bahwa suami berselingkuh, bisa jadi itu betul. Tapi sebelum menuduh, ajak suami berbicara baik-baik dengan kepala dingin. Bicaralah dengan hati dan kejujuran. Apakah masih ada rasa cinta dan setia di antara Anda dan suami. Ingat semua momen indah Anda dan suami. Jangan pernah lupakan anak-anak. Mungkin dengan pendekatan yang hangat, suami bisa berkata jujur apa adanya.

Rabu, 04 Mei 2011

Tips Sederhana Untuk Atasi Rasa Malu, Minder dan Kurang Percaya Diri

Pernahkah kita merasa tidak yakin, tidak percaya diri ataupun minder juga malu karena kita memiliki kekurangan atau bahkan kelemahan yang menghambat kita dalam mewujudkan impian dan harapan kita? Manusiawi bila pernah kita alami hal hal tersebut diatas, namun bagaimana upaya dan tips untuk mengatasinya mari kita simak dan renungkan bersama beberapa hal dibawah ini. Mudah mudahan bisa membuat Anda semakin percaya diri tidak lagi minder dan memberikan keyakinan lebih pada diri Anda.


Minder dan tidak PD (Percaya diri) menghambat kita dalam meraih harapan


Minder dan tidak PD (Percaya diri) menghambat kita dalam meraih harapan

1. Apa yang menyebabkan kamu merasa minder dan rendah diri?

Karena merasa banyak kekurangan? Karena merasa tidak mampu melakukan apa yang orang lain bisa lakukan?

Kita tidak harus selalu memandang ke atas. Kita juga tidak perlu menjadi orang lain. Jadilah diri sendiri dan itu sudah cukup menyenangkan. Mengenali potensi diri dan mengembangkannya adalah cara terbaik untuk meningkatkan rasa percaya diri. Jadi tidak perlu yang namanya malu atau minder

2. Siapa saja orang orang yang buat kamu malu dan minder?

Orang orang yang baru kamu kenal? Orang orang yang menurut kamu punya derajat lebih tinggi dari kamu?
Oke, mulailah dengan mengubah cara berfikir kamu. Setiap manusia adalah sama. Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing bahkan untuk orang orang yang kamu anggap sempurna. Mereka sama seperti kamu, seperti saya, maka tidak ada alasan untuk merasa minder.
Kenapa harus minder, kalau minder nanti disamakan dengan gambar diatas loh


Kenapa harus minder, kalau minder nanti disamakan dengan gambar diatas loh

3. Berhentilah memikirkan kekurangan-kekuranganmu

Terimalah diri kamu apa adanya. Jadikan kekurangan kamu sebagai kelebihan. Tukul Arwana, adalah contoh yang tepat dalam hal ini. Lihat, bagaimana dia memaksimalkan kekurangannnya menjadi kelebihan yang justru tidak dimiliki orang lain. Selalu menutupi kekurangan hanya akan membuat kamu semakin terpuruk dalam sikap minder dan rendah diri.

4. Memperluas pergaulan

Bergaullah dengan orang orang yang memiliki rasa percaya diri yang tinggi. Pelajari cara cara mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Cara mereka berkenalan dengan orang baru, cara mereka memperlakukan orang lain, cara menyikapi sebuah masalah, cara mengatasi situasi, dan lain lain. Banyak hal yang bisa kamu pelajari dan praktekan sendiri.

5. Mulailah belajar bertanya kepada orang baru

Belajar bertanya? Yups, bagi orang orang yang bukan pemalu bertanya kepada orang baru bukan sebuah masalah besar. Tapi, keadaan berbeda dengan orang orang pemalu. Rata rata dari mereka jarang sekali memulai pembicaraan atau sebuah pertanyaan. Hal ini hanya bisa dimengerti oleh orang yang sama sama pendiam.

6. Perhatikan penampilan

Mulailah memperhatikan penampilan kamu terutama saat keluar dari rumah. Penampilan yang baik dan maksimal dapat membantu kamu meningkatkan rasa percaya diri. Kamu tidak akan merasa minder dan malu saat bertemu dengan orang lain karena kamu sudah tampil All out. Menampilkan yang terbaik. Silakan baca artikel saya 8 Tips Agar Tampil Menarik.

7. Selalu bersikap tenang

Kesalahan utama orang orang pemalu adalah kurangnya self control (pengendalian diri). Terutama jika berada dalam situasi yang tertekan dan asing. Grogi, cemas, salah tingkah, berkeringat adlah beberapa indikasi seseorang sedang berada dalam tekanan. Sebenarnya hal itu bisa diatasi dengan beberapa tips ringan. Mengambil nafas dalam dalam dan menghembuskannya secara perlahan akan membuat kita merasa sedikit lebih rileks dan tenang.

Singkirkan imajinasi negatif kamu mengenai apa yang sedang kamu hadapi. Hilangkan pemikiran bahwa orang orang sedang memperhatikan kamu dan berfikir negatif tentang kamu. Faktanya, semua berjalan biasa biasa saja tidak seperti apa yang kamu pikirkan. Semua hal negatif kamu itu hanya ada dalam imajinasi kamu saja.

8. Coba sesuatu yang baru

Sering mencoba hal-hal baru akan lebih membuka wawasan serta pandangan kamu tentang hidup dan kehidupan. Yang pada akhirnya akan memberi kita sebuah pemahaman bahwa tidak ada yang tidak mungkin. Semua manusia adalah sama. Kita punya kekurangan mereka juga. Mereka punya kelebihan kita pun memilikinya. Mereka bisa, maka kita juga bisa..!
“Keterbatasan hanyalah sebuah kesalahan dalam cara kita berfikir.”

Seharusnya kita tidak memiliki satu pun alasan untuk merasa minder dan rendah diri..!

Selasa, 22 Februari 2011

Cinta Sejati




ARTI DARI CINTA SEJATI DALAM KEHIDUPAN KITA

Cinta adalah perasaan yang diberikan oleh Tuhan kepada sepasang manusia untuk saling mencintai,menyayangi,mengerti perasaan satu sama lain. Cinta itu tidak bisa dipaksakan oleh siapa pun dan cinta tidak dapat berjalan apabila mereka mementingkan diri sendiri. Karena dalam berhubungan, pasangan kita pasti menginginkan perhatian yang lebih dari pasangan nya dan itu hanya bisa di dapat dari pengertian pasangannya.




Cinta adalah tanda kasih sayang terhadap pasangan nya dan rela berkorban dengan pasangan nya. Cinta itu datang dengan sendiri nya. Cinta itu indah,tetapi jika disakiti itu akan terasa sangat sakit sekali dan gak bisa kita lupakan. Jika ada cinta hidup kita terasa sangat indah.Cinta itu perasaan seseorang terhadap lawan jenisnya karena ketertarikan terhadap sesuatu yang dimiliki oleh lawan jenisnya. Namun diperlukan pengertian dan saling memahami untuk dapat melanjutkan hubungan, haruslah saling menutupi kekurangan dan mau menerima pasangannya apa adanya, tanpa pemaksaan oleh salah satu pihak. Berbagi suka bersama dan berbagi kesedihan bersama.


Cinta itu adalah sesuatu yang murni, putih, tulus dan suci yang timbul tanpa adanya paksaan atau adanya sesuatu yang dibuat-buat, Menurut saya pribadi cinta itu dapat membuat orang itu dapat termotivasi untuk melakukan perubahan yang lebihb aik daripada sebelum ia mengenal cinta itu. Cinta itu sesuatu yang suci dan janganlah kita menodai cinta yang suci itu dengan ke-egoisan kita yang hanya menginginkan enaknya buat kita dan ndak enaknya buat kamu. TIPS; untuk mengawetkan cinta dibutuhkan PENGERTIAN dan KASIH SAYANG YANG PENUH.

Suatu perasaan terdalam manusia yangmembuatnya rela berkorban apa saja demi kebahagiaan orang yang dicintainya. Pengorbanannya itu tulus, tidak mengharap balasan. Kalau misalnya memberi banyak hadiah ke seseorang tapi dengan syarat orang itu harus membalasnya dengan mau jadi kekasihnya, itu bukan cinta namanya. CInta tidak bisa diukur dengan materi ataupun yang berasal dari dunia fana. Dan percayalah… cinta terbesar biasanya selalu datang dari ibu kandung, bukan dari pacar .


Cinta, membuat bahagia, duka ataupun buta. Cinta itu penuh pengorbanan, kepahitan, keindahan dan kehangatan. Cinta adalah sebuah keinginan untuk memberi tanpa harus meminta apa-apa, namun cinta akan menjadi lebih indah jika keduanya saling memberi dan menerima, sehingga kehangatan, keselarasan dan kebersamaan menjalani hidup dapat tercapai. CInta adalah kata yang memiliki banyak makna, bergantung bagaimana kita menempatkannya dalam kehidupan. Ai wa atatakai koto da.
Cinta itu bisa membuat orang buta akan segalanya hanya demi rasa sayang terhadap sang kekasih. Kita juga tau apa maknanya cinta itu. Cinta psti bisa membuat orang merasakan suka dan duka pada waktu yang sama ketika kita berusaha mendapat kebahagiaan bersama. Jadi bukanlah kebahagiaan untuk kita sendiri. Meskipun demikian kita jangan samapi salah langkah agar tidak menuju kesengsaraan. Lakukanlah demi orang yang kamu kasihi agar kau tidak merasa sia-sia tanpa guna. Karena hal itulah yang membuat hidup menjadi lebih hidup (Losta Masta).




Cinta adalah perasaan hangat yang mampu membuat kita menyadari betapa berharganya kita, dan adanya seseorang yang begitu berharga untuk kita lindungi. CInta tidaklah sebatas kata-kata saja, karena cinta jauh lebih berharga daripada harta karun termahal di dunia pun. Saat seseorang memegang tanganmu dan bilang ” Aku cinta kamu…” pasti menjadi perasaan hangat yang istimewa! Karena itu, saat kamu sudah menemukan seseorang yang begitu berharga buat kamu, jangan pernah lepaskan dia! Namun adakalanya cinta begitu menyakitkan, dan satu-satunya jalan untuk menunjukkan cintamu hanyalah merlekan dia pergi. Cinta itu adalah sebuah perasaan yang tidak ada seorangpun bisa mengetahui kapan datangnya, bahkan sang pemilik perasaan sekalipun. Jika kita sudah mengenal cinta, kita akan menjadi orang yang paling berbahagia di dunia ini. Akan tetapi, bila cinta kita tak terbalas, kita akan merasa bahwa kita adalah orang paling malang dan kita akan kehilangan gairah hidup. Dengan cinta, kita bisa belajar untuk menghargai sesama, serta berusaha untuk melindungi orang yang kita cintai, apaun yang akan terjadi pada kita. Ai ga kirei’n da!

Cinta merupakan anugerah yang tak ternilai harganya dan itu di berikan kepada makhluk yang paling sempurna, manusia. Cinta tidak dapat diucapkan dengan kata-kata, tidak dapat dideskripsikan dengan bahasa apaun. Cinta hanya bisa dibaca dengan bahasa cinta dan juga dengan perasaan. Cinta adalah perasaanyang universal, tak mengenalgender, usia, suku ataupun ras. Tak perduli cinta dengan sesama mansuia, dengan tumbuhan, binatang, roh halus,ataupun dengan Sang Pencipta. Lagipula, cintaitu buta. Cinta bisa membuat kita gelap mata dan berani melakukan apa saja demi cinta.

Kamis, 02 Desember 2010

Kembalikan Stamina Tubuh Anda



Y! Newsroom - Sabtu, 27 NovemberKirimKirim via YMCetak
Bekerja lebih dari 12 jam sehari. Tidur kurang dari 8 jam setiap malamnya. Asupan makanan tidak seimbang. Stres selalu menyertai aktivitas. Jika ini semua terjadi pada Anda, hati-hati, karena bisa saja penyakit serius ada di tubuh Anda.

Tapi tak perlu khawatir menjadi seorang pekerja keras. Yang penting seimbangkan kehidupan Anda mulai sekarang. Caranya? Mudah saja, ikuti beberapa tips berikut seperti yang dilansir oleh Sheknows.

1. Rajin Berolahraga

Olahraga menjadi salah satu aktivitas yang paling malas dikerjakan oleh pekerja kantoran. Sebenarnya Anda tak perlu berolahraga layaknya seorang atlet. Cukup 15 menit saja tiga hari seminggu dan dilakukan secara rutin!.

Biasakan seusai bangun tidur di pagi hari, lakukan peregangan di halaman rumah atau balkon apartemen Anda. Peregangan penting untuk melemaskan otot Anda. Lalu hiruplah udara segar di pagi hari dalam-dalam. Udara pagi yang belum terkontaminasi polusi cukup baik untuk melancarkan metabolisme tubuh.

Lalu jika Anda sudah tiba di kantor, coba tidak menaiki lift. Gunakan tangga darurat dari lantai dasar menuju ruangan Anda. Rajin naik tangga akan menyehatkan jantung, memperlancar aliran darah dan membuat tungkai menjadi lebih kokoh. Cukup naik tangga sebanyak 3-6 lantai saja, jika rutin rasakan manfaatnya. Tapi sebelumnya tanyakan ke pengelola gedung apakah tangga darurat di gedung tempat Anda berkantor memungkinkan untuk digunakan selain dalam keadaan darurat.

Lari atau bersepeda adalah olahraga paling murah namun efeknya dahsyat. Jika rutin dilakukan, selain sehat, berat tubuh Anda bisa turun. Cobalah seminggu sekali bersepeda ke kantor, seperti yang semakin banyak dilakukan oleh para pekerja kantoran di Jakarta. Selain membakar lemak, bersepeda ikut membantu mengurangi polusi. Tapi perhatikan faktor keselamatan jika Anda bersepeda di kota besar. Gunakan helm, sepeda standar yang memiliki rem dan lampu pengaman, serta pastikan Anda tidak berada di jalur kendaraan bermotor.

Jika di hari kerja olahraga sulit dilakukan, gunakan akhir pekan. Pagi atau siang tak masalah. Di gym atau jogging outdoor juga sehat. Yang penting jangan lupa pemanasan agar tidak cedera dan lakukan dengan penuh kesenangan.

2. Konsumsi Suplemen

Mengonsumsi vitamin atau suplemen bisa membantu menambah stamina. Pilih suplemen yang aman dan tidak murahan. Perhatikan pula apakah Anda punya maag atau tidak. Jangan lupa lihat tanggal kadaluarsanya.

Baiknya Anda perlu berkonsutasi ke ahli gizi untuk memilih suplemen yang akan dipakai.

3. Konsumsi Kafein di Pagi dan Sore Hari

Minum kopi dan teh pada pagi dan sore hari ternyata baik. Beberapa ahli gizi di Amerika Serikat menganjurkan untuk minum secangkir kopi/teh pada pagi dan sore hari agar konsentrasi tetap terjaga dan menyegarkan pikiran.

Tapi untuk yang memiliki tekanan darah tinggi, jantung atau maag, ganti kopi Anda dengan teh.

4. Buah, Jus dan Sayur

Terlalu banyak makan steak atau ayam bakar tak baik. Kombinasikan makanan Anda dengan sayur segar dalam jumlah cukup, seperti lalapan. Sayur terutama yang berwarna hijau memiliki serat tinggi. Serat dari sayuran bagus untuk organ pencernaan manusia. Selain itu sayur membantu menangkal flu da sejumlah penyakit. Sayuran seperti brokoli, buncis, wortel atau daun-daunan tertentu sangat baik bagi tubuh.

Jangan lupa makan buah. Di pagi hari buah akan lebih bermanfaat dimakan sebelum sarapan. Buah seperti pisang atau apel baik dimakan saat pagi hari. Jus juga bisa menjadi alternatif jika Anda malas mengunyah. Perhatikan komposisi air dan buah saat hendak menjusnya. Setidaknya 70 persen untuk buah, sisanya air putih. Hindari juga gula pasir, karena buah sudah mengandung gula alami.

5. Tidur Cukup

Gunakan waktu luang Anda sebaik mungkin. Di akhir pekan Anda bisa tidur siang. Tidur siang selama dua jam bisa menyegarkan tubuh dan pikiran. Sebaiknya di malam hari usahakan tidur selama 6-8 jam. Jika ingin cepat mengantuk, Anda bisa dahulukan dengan membaca, minum susu rendah lemak atau dipijat.

Selamat mencoba!

Senin, 08 November 2010

Cinta Laura Kurang Nyaman, Berusaha Tampil Profesional

Dalam acara ulang tahun ke-8 Global TV yang diselenggarakan di Jitek Mangga Dua, Jakarta Utara, Jumat (29/10) tampak Cinta Laura datang dengan pakaiannya yang mencuri pandang di antara tamu yang datang. Cinta mengatakan bahwa baju bernuansakan futuristik dan bling-blin ini ini pilihan dari sponsornya.

Dalam acara ulang tahun ke-8 Global TV yang diselenggarakan di Jitek Mangga Dua, Jakarta Utara, Jumat (29/10) tampak Cinta Laura datang dengan pakaiannya yang mencuri pandang di antara tamu yang datang. Cinta mengatakan bahwa baju bernuansakan futuristik dan bling-bling ini ini pilihan dari sponsornya.
"Aku ini pake baju sponsor. Tapi ya nggak apa-apa lah, bagus dan futuristik juga, agak bling-bling gini," ujarnya.
Cinta menambahkan bahwa dia baru saja melihat baju ini satu jam sebelum tampil dan ini bukan pilihan dirinya sendiri, dia menilai sponsornya tidak bisa memilih baju yang cocok dengannya.
Pelantun tembang Shoot Me ini sempat mengalami kebingungan untuk bisa melakukan gerakan menari dengan baju ini. walaupun merasa kurang nyaman namun dia tetap tampil profesional.
"Sebenarnya aku juga agak bingung, gimana caranya dance pakai baju ini, agak kurang comfortable juga sih. Tapi aku tetap profesional," pungkasnya yang dalam penampilannya membawakan dua lagu salah satunya Cinta Atau Uang yang merupakan lagunya sendiri. (kpl/buj/faj)